Pengaruh Variasi Komposisi Dispersan dan Unsur Nitrogen Terhadap Proses Biodegradasi Tumpahan Minyak Bumi

Keterangan Bibliografi
Penerbit : Depok : Universitas Indonesia, Fakultas Ilmu Pasti dan Ilmu Alam, Jurusan Kimia
Pengarang : Yuni Pancadewi
Kontributor : Dr. M. Mulyono, M.Sc.
Kota terbit : xv, 98 hal, ilus, tab, 21 cm
Tahun terbit : 1990
ISBN :
Subyek : Lingkungan
Klasifikasi : A-00374
Bahasa : Indonesia
Edisi :
Halaman : 99/A/0013
Lokasi : Lantai 1
Pustaka Pilihan :
Jenis Koleksi Pustaka

Skripsi

Abstraksi
Pemulihan kembali lingkungan perairan yang telah tercemar tumpahan minyak bumi melalui proses biodegradasi dipengaruhi oleh faktor-faktor lingkungan, antara lain: temperatur, oksigen , unsur hara dan dispersi minyak kedalam air . Proses dispersi dapat ditingkatkan dengan menambah zat aktif permukaan yang disebut dengan dispersan . Penelitian ini bertujuan untuk mengamati pengaruh 4 jenis dispersan (jenis A,B,C dan D) terhadap proses biodegragasi dan menentukan komposisi optimum dari kombinasi dispersan beserta unsur haranya yaitu nitrogen . Variasi komposisi dispersan dan unsur N dibuat dengan perbandingan C dan N = 4:1;2:1 dan 1:1 serta penambahan dispersan sebanyak 0,1 g ;0,5 g dan 1 g. Jumlah koloni bakteri setiap kultur dihitung menggunakan metode total plate count sedangkan minyak bumi dianalisis dengan metode kromatografi gas , sepektrofotometri inframerah dan fluoresensi untuk menentukan persentase degradasinya . Dari hasil penelitian menunjukan bahwa jenis dispersan B,C dan D memberikan pengaruh positif terhadap proses biodegradasi yaitu selama 28 hari , minyak bumi terdegradasi sebanyak 28 sampai 74% sedangkan dispersan jenis A memberikan pengaruh negatif terlihat bakteri yang lambat dan persentase degradasi dibawah persentase dari kultur yang tidak ditambahkan dispersan . Berdasarkan jumlah koloni bakteri dan hasil analisis minyak dengan metode kromatrogafi gas diperoleh waktu inkubasi optimum selama 14 hari dengan komposisi untuk keempat dispersan yaitu pada perbandingan C dan N =2:1 dan penambahan dispersan sebanyak 0,5 gram.
Inventaris
# Inventaris Dapat dipinjam Status Ada
1 A-00374 Tidak